Rabu, 23 Desember 2015

Pucuk Albasia

Ya benar aku salah bahkan aku tak adil, ada yang harus ku cintai selain diriku sendiri, aku harus belajar menerima bahwa aku aalah seorang manusia biasa yang aku ingin dicintai ternyata tak selamanya sama, jika aku ingin dicintai maka akupun harus mencintai yang lainya..

Pucuk Albasia

Saat angin berhembus udara terasa segar di bawah pohon yang rindang kurasakan kesejukannya menyentuh kulit ku, kuciumi udara disekelilingku "oh Tuhan, terima kasih aku masih bisa bernafas dan melihat kesejukan ini" gumam ku dengan suara perlahan, tangan ini tak bisa berhenti memegangi dahan-dahan disekitaran pohon. Langit biru dengan hiasan awan disekelilingnya yang terus bergerak dan berubah, disepanjang jalan yang dipenuhi dengan pohon-pohon, semua masih terasa hijau dengan tambahan suara burung pagi hari yang merdu. Ku langkahkan kaki ku dengan pasti, aku ingin menggapai mimpi ku untuk hal terindah dalam hidup ini untuk mereka yang selalu menyayangiku.

Sabtu, 12 Desember 2015

Ayat Hayati: Penyemangat baru dari DataPrint

Ayat Hayati: Penyemangat baru dari DataPrint: BEASISWA DATAPRINT Nama saya Ayat Hayati saya lahir dari dikeluarga buruh, nama bapak saya Kasan dan nama ibu saya Alm. Ecin S. tepatnya ...

Penyemangat baru dari DataPrint

BEASISWA DATAPRINT
Nama saya Ayat Hayati saya lahir dari dikeluarga buruh, nama bapak saya Kasan dan nama ibu saya Alm. Ecin S. tepatnya saya lahir dari keluarga yang sederhana. Setelah ibu saya meninggal bapak saya menikah dan mempunyai seorang anak laki-laki yang sekarang sedang sekolah di TK Mustika Asih yang pada tahun berikutnya adik saya akan masuk SD, penghasilan orangtua yang tak seberapa cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Setelah lulus dari SLTA saya berkeinginan untuk melanjutkan kuliah ke PTN tapi karena faktor biaya orang tua melarang dan menyarankan untuk bekerja saja. mendengan hal tersebut saya berkeinginan untuk bekerja sambil kuliah. Akhirnya karena tekad dan niat yang kuat saya daftar ke salah satu PTN di Jawa Barat saya daftar melalui Ujian Mandiri Gel 1 dan Gel 2, yang pada akhirnya saya diterima di UIN Sunan Gunung Djati Bandung Fakultas Ushuluddin Jurusan Tasawuf Psikoterapi pada Gelombang ke-2. Sekarang saya sedang menempuh Semester 1.